When Life Gives You Tangerines Borong Nominasi Baeksang Awards 2025! IU dan Park Bo Gum Masuk Daftar

Kolase Foto, poster drama Korea When Life Gives You Tangerines/ Foto: dok. Netflix

AVNMEDIA.ID - Drama Korea terbaru, When Life Gives You Tangerines, berhasil mencuri perhatian publik dan kritikus sejak penayangannya di Netflix pada 7 Maret 2025.

Dengan latar Pulau Jeju pada era 1950-an hingga 1970-an, serial ini mengisahkan perjalanan cinta Ae-Sun (IU) dan Gwan-Sik (Park Bogum) yang penuh tantangan sosial dan budaya.

Kisah mereka menggambarkan perjuangan melawan norma patriarki dan keterbatasan ekonomi, menjadikannya relevan dan menyentuh hati penonton.

Disutradarai oleh Kim Won Seok, yang sebelumnya sukses dengan Misaeng dan My Mister, serta ditulis oleh Im Sang Choon, penulis Fight For My Way, drama ini menawarkan narasi yang kuat dan emosional.

Kehadiran aktor veteran seperti Moon So-ri dan Park Hae-joon sebagai versi dewasa dari tokoh utama menambah kedalaman cerita.

Sejak debutnya, When Life Gives You Tangerines langsung menduduki peringkat teratas di berbagai negara, termasuk Indonesia, Korea Selatan, Hong Kong, dan Singapura.

Hal ini terbukti drama When Life Gives You Tangerines berhasil mencuri perhatian publik dan kritikus dengan meraih delapan nominasi di ajang bergengsi Baeksang Arts Awards ke-61 tahun 2025.

Related News
Recent News
image
Film Nikah Batin dalam Serial Bidaah Ternyata Juga Ada di Indonesia! Bahkan Jadi Tradisi di Salah Satu Daerah?
by Redaksi2025-04-16 20:45:17

Lalu, seperti apa sebenarnya bentuk dan proses ‘nikah batin’ dalam tradisi Padang Pariaman?Simak ulasan lengkapnya berikut ini!

image
Film Biodata Pemain Serial Bidaah dari Malaysia! Nama Lengkap, Tanggal Lahir, Umur, hingga Instagram
by Redaksi2025-04-15 12:31:53

Tunjukkan ajaran menyimpang bisa pengaruhi keluarga dan generasi muda, yuk kenal lebih dekat dengan para pemain Bidaah lewat biodata lengkap!