Like JENNIE" Trending! Lirik Berani Sentil Haters, Sukses Bikin Heboh Penggemar

Kolase Foto, Jennie Kim/ Foto: IG (@jennierubyjane)

Lirik "Like JENNIE" dipenuhi dengan pernyataan yang menegaskan posisinya di industri hiburan.

Di bagian awal lagu, Jennie menyebut dirinya sebagai "special edition" yang tidak bisa ditiru, bahkan oleh kecerdasan buatan ("your AI couldn't copy").

Lirik ini menegaskan bahwa pesona dan bakatnya tidak bisa direplikasi oleh siapa pun. Jennie juga menyebut bahwa dirinya meninggalkan jejak di berbagai tempat, menggambarkan pengaruhnya yang luas dalam dunia hiburan.

Selain itu, Jennie menegaskan bahwa dirinya tidak lagi memikirkan masa lalu atau mantan kekasihnya, melainkan fokus pada dirinya sendiri.

Dengan lirik "No, I'm not thinking about no exes, know they miss me", ia memberi pesan bahwa mereka yang telah kehilangan dirinya mungkin merindukannya, tetapi Jennie tidak lagi peduli.

Bagian ini diyakini merujuk pada perjalanan pribadinya setelah mengalami berbagai rumor dan spekulasi tentang hubungan asmara.

Reffrein lagu ini mengulang namanya secara berulang-ulang, seperti mantra yang menegaskan pengaruhnya.

Lirik seperti "Keep your hair done, nails done like Jennie" memperlihatkan bagaimana dirinya menjadi panutan dalam gaya hidup.

Potret potongan mv Jennie "Like JENNIE"/ Foto: Tangkapan Layar Youtube
Related News
Recent News
image
Music Hasil Spektakuler Show 5 Indonesian Idol 2025, Mesa Hira - Rara Sudirman Bottom Three! Siapa Tereliminasi? 
by Redaksi2025-02-25 12:11:29

Di akhir panggung Spektakuler Show 5, akhirnya diumumkan peserta tereliminasi. Tiga orang masuk bottom three, yakni Mesa Hira, Rara Sudirman dan Anjelia Dom. 

image
Music Rentetan Aksi Sasaeng Usik Privasi NCT di Siaran Langsung, Asrama, hingga Penerbangan
by Redaksi2025-02-24 16:11:43

Perilaku obsesif penggemar, atau yang dikenal sebagai "sasaeng," terhadap anggota grup K-pop NCT telah menimbulkan berbagai insiden yang mengganggu privasi dan kenyamanan para anggota